Perempuan

Miracle Beberkan Fakta & Mitos Kecantikan

28-09-2014

Surabaya, beritasurabaya.net - Miracle Aesthetic Clinic mengajak para beauty blogger dalam dialog santai ''Beauty Talks about Beauty'', di Center Stage Restor & Lounge, Sabtu (27/9/2014) kemarin.

Para beauty blogger dan undangan dibekali dengan berbagai pengetahuan unik mengenai kecantikan. Termasuk membahas fakta dan mitos kecantikan yang langsung dibawakan oleh dokter konsultan estetik Miracle dengan konsep yang santai dan menyenangkan.

Salah satunya, mengenai operasi plastik yang faktanya tidak semuanya akan membuat wanita cantik dan awet muda, beserta pemutaran video terkait. Penyebabnya, penuaan yang terus berjalan wajah yang semakin menua membuat bentuk wajah juga berubah.

Tidak ada yang bisa mengembalikan keremajaan kulit secara utuh, termasuk dengan operasi plastik. Selain itu, diulas juga mengenai mitos tentang duduk menyilangkan kaki bisa menyebabkan varises. Faktanya, varises sering muncul bagi mereka yang mempunyai kelainan genetik atau mempunyai pekerjaan yang mengharuskan berdiri dalam jangka waktu yang lama, karena posisi berdiri akan memaksa jaringan vaskular bekerja ekstra untuk memompa darah dari bagian kaki ke jantung.

Masih banyak fakta dan mitos tentang kecantikan lainnya yang akan dibahas untuk memperkaya pengetahuan para beauty blogger dan undangan. Mereka dilengkapi dengan properti berupa papan jawaban ''FACT'' /''MYTH'' sebagai media untuk menjadikan diskusi ini lebih interaktif dan menarik.

Didampingi beauty expert dari Make Over, diskusi ini diharapkan mampu menjelaskan beberapa hal unik yang berkenaan dengan perawatan kulit dan riasan wajah (make up).

Presiden Direktur Miracle Aesthetic Clinic Group, dr Lanny Juniarti mengatakan Miracle Aesthetic Clinic menyadari pentingnya pengetahuan dan edukasi tentang perawatan kulit dan klinik estetik secara umum. Berdasarkan pengalaman dan fakta yang ditemukan, ternyata banyak diantara beauty blogger dan perempuan yang masih kurang sadar mengenai pentingnya merawat kesehatan kulit, di samping kegemarannya berkreasi dengan make up.

Selain itu, pengetahuan mereka tentang perawatan di klinik estetika masih awam dan 'takut' dengan istilah klinik. Dari fakta inilah, Miracle memiliki antusiasme tinggi untuk melakukan edukasi kepada beberapa komunitas termasuk beauty blogger.

''Yang menyenangkan dari beauty blogger adalah mereka sangat jujur menyampaikan opini dan pengalamannya, sehingga kami juga mendapat respon dan masukan yang baik dari mereka untuk ke depannya. Kami harap kegiatan ini bisa bermanfaat juga bagi mereka,''ujar dr. Lanny.

Memeriahkan acara yang bernuansa hijau-putih ini, Miracle juga mengadakan Miracle Photo Contest bagi para peserta acara. Peserta bisa memilih beberapa produk Miracle Series (Miracle Foaming Cleanser/Miracle Skin Solution/Miracle CC Cream/Miracle Lashregro), lalu berpose layaknya seorang model untuk dipotret bersama produk Miracle.

Foto akan dilombakan dalam salah satu media sosial untuk menentukan pemenangnya melalui voting. Selain itu, pihak Make Over memberikan beauty class dengan memberikan teknik khusus membentuk riasan alis dan bibir, sekaligus membuka mini booth.

''Event ini kami buat khusus untuk beauty blogger dan follower-nya sebagai bentuk apresiasi dan kelanjutan dari serangkaian kegiatan kami bersama mereka. Usai acara ini pun, kami tetap menjalin hubungan yang aktif dan baik dengan mereka,''pungkas dr Lanny. (nos)

Teks foto :

Para beauty blogger mendapat apresiasi dari Miracle Aesthetic Clinic.

Foto : Istimewa.

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927