Ekonomi & Bisnis

TransVision Target 50 Ribu Pelanggan Surabaya

21-07-2014

Surabaya, beritasurabaya.net - TransVision perusahaan Pay TV terus menggenjot jumlah pelanggannya. Ini dilakukan dengan berbagai promo maupun menghadirkan program terbaru.

Bekerjasama dengan beIn Sports, TransVision menghadirkan beIn Sport 3 dalam format High Definition (HD) yang pertama dan satu-satunya di Indonesia. Pelanggan dan para pecinta sepak bola Indonesia bisa kembali menikmati semangat kompetisi serta kemegahan gol-gol spektakuler dalam Barclays Premiere League.

Menurut Direktur Marketing & Sales TransVision, Brando Tengdom, di sela peluncuran program, Senin (21/7/2014), beIn Sport 3 format HD ini membidik segmen menengah atas. Seluruh keluarga bisa menikmati beragam tayangan musik, film disamping program olahraga.

''Kami membangun 12 channel in house, ada channel anak-anak dan ibu-ibu. Total ada sekitar 70 channel yang kami tawarkan dengan konten paling lengkap menggunakan teknologi siben tahan cuaca dan dekoder HD Samsung,''papar Brando.

Dengan program ini, Brando menargetkan jumlah pelanggan TransVision bisa bertambah jadi 800 ribu sampai akhir 2014. Saat ini jumlah pelanggan masih 500 ribu dari total jumlah pelanggan Pay TV di Indonesia yang mencapai 3 juta pelanggan.

''Di Surabaya sendiri kami memiliki 35 ribu pelanggan dan ditargetkan bisa naik jadi 50 ribu pelanggan sampai akhir 2014. Kami ada di 54 kota besar di Indonesia dan menawarkan paket Gold, Platinum dan Diamond. Dan tahun ini merupakan tahun kedua kerja sama dengan beIn Sports 3,''pungkas Brando.

Teks foto :

Brando Tengdom.

Foto : Titin.

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927