CSR

Gojek Siapkan 10.000 Vaksin Bagi Mitra & Masyarakat

10-09-2021

Surabaya, beritasurabaya.net - Ekosistem Gojek terus berkomitmen mendukung upaya Pemerintah dalam menangani pandemi COVID 19. Di Surabaya, LOKET sebagai salah satu layanan Gojek, platform on-demand terkemuka di Asia Tenggara, bekerja sama dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Regional 4 Jawa Timur dan Pemkot Surabaya mengadakan Sentra Vaksinasi COVID 19 di DBL Arena Surabaya, 10-12 September 2021. Sebanyak 9.000 mitra driver Gojek dan masyarakat Surabaya mendapatkan vaksinasi pertama. 

Dalam waktu berdekatan, kegiatan serupa juga dilakukan di Kota Malang dimana 1.000 mitra driver Gojek dan merchant GoFood untuk mendapatkan vaksinasi pertama, juga atas dukungan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Regional 4 Jawa Timur bekerjasama dengan Pemkot Malang dan RS Tingkat II dr Soepraoen (RST Soepraoen), Sabtu (11/9/2021) besok.

Mitra driver merupakan urat nadi logistik nasional dan Gojek secara proaktif mendorong vaksinasi bagi mitra driver sehingga mereka dapat bekerja dengan lebih aman dalam membantu masyarakat memenuhi kebutuhannya sehari-hari, serta mendukung percepatan pembentukan herd immunity di Tanah Air.

Kepala OJK Regional 4 Jawa Timur, Bambang Mukti Riyadi, mengatakan, OJK mendukung penuh upaya percepatan vaksinasi oleh Pemerintah, khususnya di Jawa Timur. Untuk vaksinasi yang dilakukan bersama Gojek saat ini, disediakan 10.000 vaksin bagi mitra driver dan masyarakat.


“Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian dukungan OJK bagi upaya percepatan program vaksinasi COVID 19 kepada masyarakat Jawa Timur sehingga tercipta kekebalan komunal yang dapat mendukung upaya pemulihan ekonomi nasional”, jelas Bambang.

Sementara Head, Public Policy & Government Relations Gojek Regional Jatim & Bali Nusra, Boy Arno mengungkapkan, program sentra vaksinasi di Surabaya dan Malang ini merupakan bagian dari semangat gerakan #BangkitBersama, yakni semangat untuk dapat bangkit kembali seusai pandemi COVID 19, sekaligus membantu mempercepat pertumbuhan ekonomi lokal.

“Setelah sebelumnya ribuan mitra kami di Surabaya dan Malang mendapatkan vaksinasi, kami terus mendukung percepatan program vaksinasi Pemerintah dengan kembali membuka sentra vaksinasi melalui LOKET untuk meningkatkan #ProteksiEkstra bagi para mitra. Melalui teknologi daring, LOKET membantu mempermudah peserta program vaksinasi dalam melakukan registrasi dan penjadwalan kedatangan secara daring di laman https://vaksin.loket.com”, jelas Boy

Sejak awal pandemi, Gojek secara konsisten terus mendukung berbagai upaya Pemerintah menanggulangi penyebaran COVID 19 di Tanah Air. Pandemi sudah berjalan satu setengah tahun dan di kondisi seperti ini, semangat #BangkitBersama menjadi penting agar terus maju dan berupaya tangguh di masa penuh tantangan seperti sekarang ini.

“Semangat inilah yang mendorong Gojek untuk terus mendukung percepatan vaksinasi untuk segenap mitra kami, ”tambah Boy. (nos)

Teks foto :

1.Seorang mitra driver tampak sedang melakukan proses registrasi.

2.Kiri-kanan : Boy Arno  (Head, Public Policy & Government Relations Gojek Regional Jatim & Bali Nusra) bersama Kepala Lakesla - Kolonel Laut (K) Dr. I Ketut Tirka Nindaka Sp. KJ.(K)., MM. dan M. Eka Gonda Sukmana (Deputi Direktur Pengawasan Lembaga Jasa Keuangan & Perijinan Kantor Regional 4 OJK Jatim,  menyaksikan mitra Gojek yang tengah divaksin.

Foto : Istimewa.

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927