Wisata & Budaya

Pemkot Mulai Serius Garap Pariwisata

19-06-2011

beritasurabaya.net - Penataan kawasan wisata sungai, mulai digalakan pemkot. Beberapa taman baru yang ada di pinggir kali, dibuat menghadap ke sungai. Hal ini memang untuk interaksi wisata sungai.

Beberapa dermaga kecil untuk bersandarnya perahu juga mulai dibangun. Sementara taman yang sudah ada, akan dihidupkan dan disemarakan serta dibangun untuk memiliki pandangan ke sungai. Lahan-lahan kosong di strenkali juga akan dimanfaatkan untuk menghadap ke sungai dan mendukung upaya wisata sungai tersebut.

Disampaikan Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan Surabaya Hidayat Syah jika ada beberapa taman di pinggir sungai yang sudah memiliki dermaga kecil.

"Ada taman Ekspresi, Prestasi, taman Buah dan taman Jayengrono. Kita juga akan segera menambahnya lagi untuk memermudah akses wisata sungai," tukas Hidayat.

Harapannya, wisata sungai ini bisa dinikmati warga, untuk mengenalkan Surabaya dari sisi baharinya dan untuk meraup pendapatan. Sementara untuk lahan kosong, kata Hidayat, nantinya tak dibangun menjadi taman saja, tapi akan dibuat kawasan terbuka hijau.

Sementara, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Surabaya Wiwiek Widayati menuturkan, sungai di Surabaya memiliki prospek besar dalam dunia pariwisata. Bahkan, sebelumnya Kalimas diusulkan menjadi cagar budaya. Karena itu perlu pengembangan besar untuk mendukung dan menggali potensi wisata sungai di Surabaya. (ries/bsn)

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927