PNS Bersihkan KBS
30-06-2011
beritasurabaya.net - Puluhan ribu PNS di lingkungan Pemkot Surabaya, Jumat (1/7/2011) akan menyerbu Kebun Binatang Surabaya (KBS). Ini terkait kerja bakti yang akan dilakukan di tempat itu.
Lingkungan pemkot yang hadir adalah seluruh SKPD yang ada, termasuk 31 Kecamatan dan 163 kelurahan serta 1.000 suporter Persebaya (Bonek). Kerja bakti itu akan dimulai sejak pukul 06.00.
Menurut Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Surabaya Hidayat Syah, kerja bakti itu akan dibagi 11 titik di dalam KBS.
"Kalau kita bekerja sama, nanti kan kelihatan bersih. Tujuan sebenarnya, untuk mengenalkan KBS ke PNS," ujar Hidayat.
Selama ini, KBS terkesan jorok dan bau. Hal itu ingin dihilangkan pemkot agar citra KBS tak semakin terpuruk.
"Yang jelas, kegiatan ini tak ada kaitannya atas rencana pemkot yang akan mengambil alih KBS. Ini hanya untuk membersihkan KBS," aku Hidayat. (ries/bsn)