BPS Pusat Sosialisasi IPM
30-06-2011
Cilacap, beritasurabaya.net - Dua narasumber dari Badan Pusat Statistik (BPS) Pusat, Windiarso Putranto dan Usman Bustaman melakukan sosialisasi atau memberikan penjelasan tentang Indek Pembangunan Manusia (IPM) kepada 76 kader Pos Daya serta para Lurah dan Camat. Mereka adalah para kader dari 36 Pos Daya yang merupakan mitra binaan Holcim Indonesia yang tersebar di 4 Kecamatan di Cilacap.
IPM salah satu indikator penting untuk mengukur keberhasilan dalam upaya membangun kualitas hidup manusia atau masyarakat dan dibentuk dalam tiga dimensi dasar yakni umur panjang dan sehat, pengetahuan dan hidup layak. ’’Selain itu, pelatihan IPM ini juga akan menjelaskan bagaimana masayarakat atau penduduk dapat mengakses hasil pembangunan dalam memperoleh pendapatan, kesehatan serta pendidikan,’’tambah Deni Nuryandain Corporate Communication Holcim Indonesia, Kamis (30/6/2011).
Pelatihan ini merupakan pertama kali diselenggrakan oleh Holcim Indonesia untuk para kader Pos Daya dimana tujuan pelatihan ini untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang IPM. ’’Dengan dipahaminya IPM ini, kita akan mengarahkan berbagai kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) yang ada di Pos Daya sesuai dengan indikator yang telah ditetapkan yakni peningkatan kualitas hidup, peningkatan kesehatan, pendidikan dan memperoleh pendapatan,’’jelas Deni.
Berbagai kegiatan yang saat ini terus dikembangkan di Pos Daya, diantaranya, bidang kesehatan, penambahan makanan tambahan untuk balita, kegiatan lansia, pembentukan dan pengembangan PAUD, pemanfaatan pekarang untuk apotek hidup, pengembangan kelompok usaha bersama atau home industry.
Untuk lebih meningkakan daya saing produk Pos Daya, Holcim Indonesia bekerjasama dengan Disperindagkop dan UMKM serta Dinas Kesehatan melaksanakan pelatihan motivasi kewirausahaan dan pengembangan market dan pengepakan, serta penyuluhan keamanan pangan untuk pengajuan PIRT (Pangan Industri Rumah Tangga) untuk 55 Kelompok Usaha Bersama, 20 -21 Juni 2011.
Sampai tahun 2011, Holcim Indonesia telah membentuk 36 Pos Daya di 15 Kelurahan dan 4 Desa di Cilacap dan ini merupakan bagian untuk ikut aktif mensukseskan program 1000 Pos Daya di Kabupaten Cilacap. (bsn-ai)