Kuliner

Festival Kue Bulan di Sheraton Surabaya

08-09-2011

Surabaya, beritasurabaya.net - Saat bulan sedang bulat penuh (bulan purnama), masyarakat China merayakan festival musim semi, yang dikenal juga dengan sebutan Moon Festival. Ini terjadi pada hari-15 di bulan ke-8 pada penanggalan China.

Bila Anda merayakan Natal, atau negara lain merayakan Thanksgiving, maka moon festival inilah perayaan terbesar masyarakat China. Ada legenda tersendiri di kalangan masyarakat China mengenai festival ini. Seorang pemanah bernama Hou Yi telah menyelamatkan bumi bersama istrinya yang cantik, Chang Er.

Dahulu terdapat 10 matahari di langit dan, akibatnya, seluruh umat manusia menderita karena bumi terlalu panas. Dengan gagah berani, Hou Yi lalu memanah sembilan matahari sehingga hanya tersisa satu matahari. Sebagai imbalannya, dewi keabadian memberikan pil keabadian untuk Hou Yi. Tetapi, Feng Meng, kerabat Hou Yi, merasa iri dan ingin mengambil pil keabadian tersebut.

Untuk mencegah pil tersebut dirampas oleh Feng Meng, Chang Er menelan pil tersebut dan keajaiban pun terjadi. Tubuh Chang Er tiba-tiba melayang perlahan menuju ke angkasa dan akhirnya Chang Er menjadi dewi bulan sejak itu.

Sejak itu, dari generasi ke generasi rakyat China merayakan festival bulan yang mempersembahkan kue bulan sebagai bentuk persembahan kepada dewi bulan setiap bulan purnama datang. Di tahun kelinci emas ini, Sheraton Surabaya Hotel & Residence juga menggelar Festival Mooncake.

Menurut PR Manager Sheraton Surabaya, Etty Soraya, Kamis (8/9/2011), Festival Mooncake digelar sejak 12 Agustus hingga 12 September mendatang. ''Biasanya kue bulan ini digunakan sebagai kue hantaran ke teman atau kerabat sebagai bentuk mendoakan agar mereka selalu sukses dan beruntung,''ujarnya.

Kue bulan yang disediakan di Lung Yuan Chinese Restaurant, kata Etty, tersedia dengan aneka rasa favorit. Seperti, Green Tea, Golden Jade, Yam Paste, Fragon ruit, Pandang Paste, Durian Paste, White Lotus dan Red bean paste. Hampir seluruh cita rasa menjadi favorit bagi para kustomer.

''Golden Jade Pandan Paste dan Green Tea adalah mooncake terfavorit. Setiap paket isinya 4 kue dan harganya Rp 315 ribu net,''pungkas Etty. (bsn-ai)

Teks foto :

Kue bulan sudah tak asing lagi bagi warga Surabaya

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927