Kampung

Surabaya Kekurangan Personel Satpol PP

22-03-2011

beritasurabaya.net - Jumlah personel Satpol PP di Surabaya masih tak sebanding dengan luas wilayah dan jumlah penduduknya. Ini diakui Plt Kepala Satpol PP Kota Surabaya Arief Budiarto.

Menurut dia, jumlah Satpol PP saat ini hanya 175 personel lapangan dari total pegawai yang mencapai 250 orang. Padahal jumlah penduduk Surabaya mencapai 4 juta jiwa. Sementara di Jakarta dengan jumlah penduduk sebanyak 12 juta jiwa, jumlah Satpol PP-nya mencapai 8 ribu personel.

Karena itu pula, penertiban di Surabaya terbilang loyo. Menurut Arief, jumlah ini sangat jauh dari ideal untuk membawahi penertiban di seluruh Surabaya .

"Sangat jauh dari kebutuhan. Sebab, idealnya sekitar 1000-an jumlah pasukan Satpol PP," terangnya.

Mantan Camat Gubeng ini menjelaskan, saat ini kota Surabaya memiliki sangat banyak peraturan daerah. Nah, satpol PP adalah penegak perda. Namun karena jumlah personil terbatas maka pihaknya menggunakan sistem prioritas dalam penegakan perda.

"Misalnya untuk penertiban PKL, pembuang sampah, IMB dan pariwisata," tuturnya.

Namun keluhan ini nampaknya bakal sedikit terobati dengan adanya Peraturan Pemerintah (PP) 6/2010. Yakni Bakesbang Linmas harus masuk di bawah instansi Satpol PP. Jumlah personil di Bakesbang Linmas Pemkot saat ini 250 orang. Sehingga dengan kepindahannya ke Satpol PP maka angka aparat penegak perda itu bakal bertambah 425 personil.

"Dalam PP itu nantinya Kesbang Linmas jadi Sub Bidang dari Satpol PP. Jadi, nantinya pandangan orang Satpol PP tidak hanya menertibkan tapi juga membantu masyarakat. Terutama saat terjadi musibah," kata Arief.

Sebenarnya, pihaknya bisa saja minta tambahan personil Satpol PP dari unsur PNS SKPD lain. Namun langkah ini kurang efektif karena PNS dari satuan lain tentu harus menjalani pendidikan tentang Satpol PP terlebih dahulu.

Sedangkan khusus penyidik pegawai negeri sipil, Satpol PP dalam waktu dekat akan mendapat tambahan 40 orang. Masing-masing akan ditempatkan 10 di Satpol PP dan sisanya di instansi lain. ries/bsn

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927