Kampung

PMI Surabaya Banjir Stok Darah

08-04-2011

beritasurabaya.net - Stok darah di Unit Transfusi Darah Cabang (UTDC) Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Surabaya saat ini meningkat hingga mencapai ratusan kantong darah.

Humas PMI Surabaya, Agung Tri Jutanto seperti dikutip dari Kominfo Jatim mengatakan, stok darah normal sekitar 200 – 300 kantong darah. Akan tetapi, untuk stok darah saat ini melimpah hingga mencapai 300 – 700 kantong, serta stok darah mencukupi hingga 2 bulan ke depan dan bisa didistribusikan kapan saja.

Agung juga menjelaskan PMI Surabaya yang kini membuka gerai di Mal, PMI tidak henti-hentinya menginformasikan hal ini kepada masyarakat melalui media cetak dan elektronika. Tujuannya, agar masyarakat atau pendonor tetap melakukan kegiatan rutinnya umtuk mendonorkan darah.

"Kami mengimbau hal ini melalui media agar pendonor yang belum mendonorkan darah maupun pendonor yang sudah waktunya mendonorkan segera melaksanakan donor darah," jelasnya.

Dari data yang dihimpun UTDC PMI Surabaya hingga pukul 07.00 WIB, stok darah yang terkumpul untuk jenis whole blood sebanyak 587 kantong (gol A 43, gol B 158, gol AB 18, gol O 368), sel darah merah sebanyak 423 kantong (gol A 35, gol B 179, gol AB 79, gol O 137), trombosit 767 kantong (gol A 202, gol, B 216, gol AB 66, gol O 283). wan/bsn

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927