Kampung

Warnet di Bulak Banteng Kemalingan

16-08-2010

beritasurabaya.net - Para pemilik warnet mugkin harus lebih berhati-hati dalam bulan suci Ramadhan. Pasalnya, banyak kejadian warnet yang kemalingan pada bulan suci ini.

Seperti Warnet Area 45 milik M. Toha (58) yang berada di Jalan Dukuh Bulak Banteng 45 ini. Sebanyak 5 unit monitornya raib dibawa kabur oleh pencuri. Kejadian tersebut pertama kali diketahui pada pukul 07.30 WIB oleh anak pemilik Warnet, Djarot (28) yang hendak membuka warnet.

"Saya kaget pas mau menghidupkan CPU, kok monitor banyak yang nggak ada, terus pintu depan kok terbuka, " kata Djarot terbata-bata.

Menurut Mas'ud anggota Polsek Nambangan yang melakukan olah TKP, diperkirakan pelaku lebih dari 2 orang karena tidak mungkin membawa 5 monitor hanya dengan dua orang dan pelaku sudah tahu betul seluk beluk dari warnet tersebut. Akibat dari pencurian tersebut pemilik warnet diperkirakan mengalami kerugian sekitar Rp5 juta.

Kapolsek Nambangan AKP Sayen mengatakan aparatnya akan terus mengembangkan kasus tersebut. "Kita akan terus melakukan penyelidikan dan mengembangkan kasus ini. pelaku ini mungkin orang yang kenal betul dengan situasi warnet ini," tutur Sayen yang ditemui di Mapolsek Nambangan.

Sayen juga menghimbau kepada seluruh warga agar lebih waspada. "Warga harus lebih waspada untuk menjaga lingkungan tempat inggal masing-masing karena di bulan ini orang banyak membutuhkan uang," imbuh perwira dengan tiga balok di pundaknya tersebut. bsn5

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927