Kampung

Lumpur Lapindo Dialirkan ke Kali Porong

19-09-2011

Sidoarjo, beritasurabaya.net - Mengurangi beban di dalam kolam penampungan lumpur Siring, Badan Penanggulangan Lumpur Sidoarjo (BPLS) aliran lumpur ke Kali Porong. Sebelumnya, dilakukan proses penyudetan dan pengaliran lumpur di titik 70 di kawasan Kedungbendo.

Menurut Humas Badan Penaggulangan Lumpur Sidoarjo (BPLS), Achmad Kusaeri, Senin (19/9/2011), BPLS juga tetap melakukan proses peninggian tanggul sepanjang tiga ratus meter mulai dari titik 10 D hingga titik 21, untuk menanggulangi kemungkinan terjadinya luberan lumpur dari dalam kolam penampungan.

Ada tiga alat berat seperti eskavator untuk melakukan peninggian tanggul pascaterjadinya longsoran lumpur di dalam kolam penampungan.Tiga alat berat tersebut bisa ditambah tergantung dari kondisi di lapangan terkait dengan peninggian tanggul tersebut.

''Peninggian tanggul dilakukan setinggi satu meter dari ketinggian semula sebelas meter menjadi 12 meter, untuk menanggulangi luberan lumpur yang mungkin terjadi. Kami juga tetap menghimbau warga tidak naik ke atas tanggul demi keselamatan bersama mengingat saat ini kondisi tanggul masih status siaga,''pungkasnya. (bsn-ai)

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927