Politik Pemerintahan

Itwil Tak Mau Asal Selidiki

19-08-2011

Surabaya, beritasurabaya.net - Penyelidikan yang dilakukan Inspektorat Wilayah (Itwil) Kota Surabaya, berjalan menyebar. Tujuannya untuk mencari tahu aliran dana yang bersumber dari APBN dan APBD Kota Surabaya itu kemana saja.

Menurut Inspektur Itwil Kota Surabaya Imam Sugondo, timnya sudah turun ke beberapa tempat untuk mencari tahu aliran dana yang diduga ada pemotongan tersebut. Tentunya dana itu akan dipilah dulu, mana yang berasal dari APBN dan mana yang dari APBD. Tujuannya agar tak salah dalam melakukan penyelidikan.

Disinggung terkait adanya pengembalian dana ke kas daerah sebesar Rp200 juta, Imam Sugondo tetap akan melihat dari mana sumber dana itu.

"Kalau dari APBN, maka masalah itu akan diserahkan ke pusat dan jika uang itu dari APBD, maka penyelidikannya pun akan diperdalam," kata Imam Sugondo yang pernah dinas di Dispenduk Capil Surabaya.

Itwil berjanji, penyelidikan terhadap dugaan pemotongan honor tim pemutakhiran data kependudukan itu akan tuntas sebelum Idul Fitri. Setelah tuntas, maka hasilnya akan segera dilaporkan ke wali kota Surabaya. (ries/bsn)

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927