Politik Pemerintahan

Calhaj Bangkalan Urutan Pertama ke Tanah Suci

08-09-2011

Surabaya, beritasurabaya.net - Calon haji (Calhaj) dari Bangkalan Jawa Timur mendapat urutan pertama berangkat ke Tanah Suci. Ini sesuai dengan hasil qur’ah (undian) urutan daerah. Hasil qur’ah keresidenan secara berurutan adalah Keresidenan Madura, Besuki, Kediri, Surabaya, Bojonegoro, Malang dan Madiun.

Hasil undian itulah, kata Kabid Dokumentasi Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Surabaya Hj Hikmah Rahman kepada wartawan, Kamis (8/9/2011), dijadikan dasar menentukan urutan daerah dan kloter. ''Kelompok terbang (kloter) pertama calon haji (Calhaj) Jawa Timur akan masuk Asrama Haji Embarkasi Surabaya (AHES) pada 1 Oktober dan berangkat ke Tanah Suci pada 2 Oktober,''paparnya.

Didampingi staf Siskohat PPIH Embarkasi Surabaya Edy Susilo, Hikmah menjelaskan untuk urutan daerah secara qur'ah, di Keresidenan Madura adalah Bangkalan, Sampang, Pamekasan, dan Sumenep, sedangkan urutan daerah di Keresidenan Jember adalah Jember, Banyuwangi, Situbondo, dan Bondowoso.

Urutan daerah di Keresidenan Kediri adalah Kediri, Kota Kediri, Nganjuk, Blitar, Kota Blitar, Trenggalek, dan Tulungagung, sedangkan urutan daerah di Keresidenan Surabaya adalah Jombang, Mojokerto, Kota Mojokerto, Gresik, dan Sidoarjo.

Untuk urutan daerah di Keresidenan Bojonegoro adalah Tuban, Lamongan, Bojonegoro, kemudian urutan di Keresidenan Malang adalah Lumajang, Probolinggo, Kota Probolinggo, Kota Pasuruan, Pasuruan, Kota Malang, Malang, dan Kota Batu, sedangkan urutan di Keresidenan Madiun adalah Magetan, Pacitan, Ponorogo, Kota Madiun, Ngawi, dan Madiun.

Sementara untuk urutan kloter masih belum ditentukan, karena pihaknya belum bertemu dengan wakil dari NTB, NTT, dan Bali yang berangkat dari Embarkasi Surabaya. Selain itu, Calhaj Surabaya merupakan kloter penyangga, karena itu Calhaj Surabaya akan tersebar pada hampir semua kloter. (bsn-ai)

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927