Politik Pemerintahan

Arus Balik di Juanda Masih Tinggi

09-09-2011

Surabaya, beritasurabaya.net - Meski arus balik Lebaran sudah selesai pada H+7, namun keberangkatan arus balik di Bandara Juanda Surabaya tetap tinggi. Imbasnya, terjadi kepadatan di areal parkir karena pengantar penumpang tidak langsung drop tapi ikut menunggu.

Menurut Manajer Operasional Bandara Juanda, Syahroni, Jumat (9/9/2011), pengelola parkir Bandara Juanda sudah melakukan pengaturan parkir secara maksimal. Dan sudah menyiapkan petugas yang mengarahkan di titik parkir yang kosong.

Kata Syahroni, pihaknya sudah menyiagakan 20 petugas area parkir ini secara mobile. Selain itu, lahan yang tidak berpaving untuk sementara juga dimanfaatkan untuk parkir.

Kapasitas parkir Bandara Juanda, untuk roda 4 mampu menampung 789 unit dan roda 2, 500 unit. Syahroni menambahkan kepadatan arus balik di Bandara Juanda dengan mayoritas tujuan ke Balikpapan, Banjarmasin, Mataram, Biak dan Jakarta. (bsn-ai)

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927