Politik & Pemerintahan

PKS Jatim Sahur Bareng Tukang Becak

09-08-2011

Surabaya, beritasurabaya.net - Ramadhan kali ini benar-benar dimanfaatkan PKS Jatim untuk lebih dekat dengan masyarakat.

Sesuai dengan tagline Ramadhan Meriah Indonesia Berkah yang telah ditetapkan PKS Jawa Timur, kegiatan yang diselenggarakan bernuansa meriah tapi berkah. Satu diantaranya, sahur bersama dengan tukang becak, sekuriti dan petugas kebersihan yang biasa mangkal di sekitar Masjid Nasional Al Akbar, Selasa (9/8/2011) dini hari.

''Kami ingin mengajak masyarakat lebih memaknai Ramadhan dengan melipatgandakan amal sholeh. Termasuk di antaranya berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, terutama mereka yang masih membutuhkan,''kata drh. H. Hamy Wahjunianto MM, Ketua DPW PKS Jawa Timur.

Peserta yang mengikuti kegiatan ini tampak antusias menikmati sahur yang disediakan. Apalagi panitia sengaja mendatangkan segerobak soto daging dan rawon setan. Ada juga beberapa ibu tukang sapu jalanan yang menyempatkan hadir tapi memilih membawa pulang makananannya. ''Saya sudah sahur tadi,''kata mereka.

Abdullah tukang becak yang biasa mangkal di sekitar Cito, mengaku senang dengan acara sahur bareng ini. ''Lumayan mas, bisa ngirit uang untuk sahur. Apalagi ini menunya special, ada rawon setannya,''katanya.

Tampak hadir di kegiatan ini hampir semua pengurus DPW PKS Jawa Timur, karena memang malamnya digelar acara konsolidasi pengurus sekaligus MABIT (Malam Bina Iman dan Taqwa) untuk mereka, sejak selepas isya sampai shubuh. Beberapa diantara mereka, termasuk Ketua PKS Jawa Timur sendiri, ikut melayani warga yang datang.

''Ini adalah salah satu kegiatan Ramadhan kami persembahkan buat masyarakat. Kami ingin lebih dekat dengan mereka. Tapi kami juga memanfaatkan bulan suci ini sebagai momentum untuk perbaikan ke dalam. PKS menyerukan para kader untuk lebih bisa membangun karakter yang kuat. Juga menjadikan Ramadhan sebagai sarana memperkuat keharmonisan keluarga kader,''pungkasnya. (bsn-ai)

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927