Olah Raga

Peserta TdEJ Selesaikan Etape Pertama di Gresik

24-09-2011

Gresik, beritasurabaya.net - Lomba Balap Sepeda Tour de East Java (TdEJ), sudah menyelesaikan etape pertama finish di Wisma Semen Gresik, Sabtu (24/9/2011) sore. Sejak pagi para peserta meluncur dari Krian-Babat-Lamongan-Duduk Sampean.

Menurut Kanit Patroli Polres Gresik, Iptu I Made Parwita, pihaknya mengawal langsung para peserta TdEJ yang diikuti berbagai negara. Karena dari ruas jalan yang dilewati harus ditutup total, kegiatan ini sempat berdampak pada kemacetan lalulintas jalur Surabaya-Lamongan.

Petugas PJR Tol mengarahkan pemakai jalan yang akan ke Gresik atau Lamongan turun Tol Manyar saja. Karena kalau turun Tol Kebomas, lalulintasnya macet total.

Untuk Minggu (25/9/2011) besok, TdEJ dilanjutkan dari Wisma Semen Gresik pukul 09.00 WIB. Rute yang dilewati, Jalan Panglima Sudirman Gresik, Jalan Jaksa Agung Suprapto, Simpang 5 Sukorame, Jalan Usman Sadar, Simpang 4 Pasar Gresik , Jalan Gub Suryo, Manyar, Bungah, Sedayu., Panceng dan berakhir di Lamongan.

Rangkaian Tour de East Java pada hari pertama, Jumat (23/9/2011) kemarin, yang melombakan kriterium dimenagi pebalap Tabriz Petrochemical, Boris Shpilevskiy. Pebalap kelahiran Russia itu mencatat waktu tercepat, 59 menit 55 detik setelah memangi adu sprint dalam rombongan besar.

Pada hari pertama kemarin melombakan Surabaya Kriterium dengan jarak tempuh 48 km, dengan. Sebanyak 78 pebalap melahap 30 lap dengan tiap lap menempuh sejauh 1,6 km, dengan melahap empat kali Intermediate Sprint (IS).

Shpilevskiy mengaku senang bisa memenangi balapan Surabaya Kriterium kemarin. Dia menambahkan cuaca yang panas di Surabaya memberinya hambatan yang cukup berat. Apalagi dia baru saja melakukan perjalanan panjang dari China setelah mengikuti Tour of China. (bsn-ai)

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927