Pendidikan

PT Pelindo III Wisuda Putra Daerah

11-10-2011

Surabaya, beritasurabaya.net - PT Pelindo III melakukan rekrutmen SDM Putra Daerah pada 5 provinsi yaitu Kalteng, Kalsel, Bali, NTB, NTT. Ini berdasarkan distribusi ketenagakerjaan yang lebih berskala nasional untuk wilayah-wilayah yang masih sangat berpotensi untuk dikembangkan, utamanya dari sisi SDM.

Tujuan rekrutmen, PT Pelindo III ingin melakukan pemberdayaan SDM di daerah-daerah wilayah kerja PT. Pelindo III. Manajemen peduli terhadap pemberdayaan putra daerah, tentunya kepada putra putri yang mempunyai prestasi di sekolah dan lulus dalam tahapan seleksi.

Proses Rekrutmen SDM Putra Daerah PT Pelindo III mulai dilakukan sejak awal bulan Juni 2010 sampai dengan awal September 2010. Pelamar berasal dari SLTA yang berprestasi pada masing-masing daerah dengan jumlah awal pelamar sebanyak 648 orang. Pada tahapan akhir sebanyak 60 orang yang lulus dengan perincian 48 orang laki-laki dan 12 orang perempuan.

Sebanyak 60 putra daerah tersebut selanjutnya mengikuti pendidikan khusus angkutan laut dan kepelabuhanan di Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Semarang selama 1 (satu) tahun. Selama mengikuti pendidikan khusus angkutan laut dan kepelabuhanan di Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Semarang adalah pelamar tahap pemagangan.

Setelah selama 1 (satu) tahun mengikuti pendidikan Diploma Satu (D1) Angkutan Laut dan Kepelabuhanan pada Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Semarang, mereka diwisuda seperti yang dilaksanakan Senin (10/10/2011) kemarin.

'''Manajemen PT Pelindo III memandang SDM sebagai human capital yang terus ditumbuhkembangkan dengan manajemen SDM modern. SDM aset perusahaan dan sudah sepantasnya untuk mewujudkan SDM yang handal dan profesional, manajemen merencanakan dan mengembangkan SDM perusahaan dengan sebaik-baiknya,''ujar Edi Priyanto Humas PT Pelindo III, Selasa (11/10/2011).

Kata Edi, tidak hanya masalah hard competency (ketrampilan, keahlian, pengetahuan), melainkan juga soft competency (leadership, sikap perilaku/attitude, pengambilan keputusan, dll). Harapannya pada SDM Putra Daerah tersebut kelak akan tumbuh menjadi pemimpin-pemimpin masa depan, yang mampu mengemban amanah penderitaan rakyat, mengelola BUMN dengan kompetensi yang dapat diandalkan.

''Manajemen PT Pelindo III percaya kalau ingin menuai Jagung, hanya perlu bercocok tanam selama kurang lebih 3 sampai dengan 4 bulan. Namun bila ingin menuai SDM yang terlatih, sikap disiplin dan kompetensi dapat diandalkan, maka kita perlu memupuk dan mengembangkan sepanjang masa,''pungkasnya. (bsn-ai)

Teks foto :

Wisuda D1 Angkutan Laut dan Kepelabuhanan PIP

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927