Pendidikan

Polisi Harus Turun Usut Pemotongan Tunjangan

07-01-2011

beritasurabaya.net - Dugaan pemotongan tunjangan Guru Tidak Tetap (GTT) di SDN Babat Jerawat II, diminta Fraksi PKS harus diusut tuntas.

Hal ini agar tak terjadi saling curiga antar instansi. Dalam hearing di Komisi D kemarin, laporan beberapa GTT yang mengaku tunjangannya disunat, telah menghadirkan semua pihak baik Dinas Pendidikan dan pihak sekolah.

Namun dalam pertemuan itu, terungkap jika pihak sekolah (Kepala Sekolah) merasa tak melakukan potongan, karena dari laporan yang ada, semua tunjangan diterima utuh oleh GTT yang ada di sekolahnya.

Bahkan terungkap juga dari data penerimaan tunnjangan itu tak ditandatangani kepala sekolah, hanya diberi stempel sekolah saja. Ini menunjukkan jika ada oknum yang bermain dari pemberian tunjangan GTT tersebut.

Menurut Ketua Fraksi PKS Fatkur Rochman yang juga anggota Komisi D, dengan diturunkannya tim dari Dinas Pendidikan yang akan mengusut hal tersebut, diharapkan antara pihak sekolah, dinas tidak lagi saling curiga.

“Namun yang perlu diusut, dimana pemotongan itu terjadi. Apakah dilakukan di dinas, sekolah atau justru pemotongan itu dilakukan oknum tertentu. Kemarin saat hearing, pihak dinas mengaku jika seluruh anggaran untuk tunjangan GTT telah ditransfer ke rekening sekolah. Sedang pihak kepala sekolah mengaku tak memotongnya karena ada laporan penerimaannya. Para GTT sendiri ngotot jika mereka menerima tunjangan itu tidak penuh karena ada pemotongan sampai Rp 300 ribu,” tandas Fatkur.

Fatkur justru menduga jika ada orang yang bermain atas pemberian tunjangan tersebut. Orang atau oknum itu membuat duplikat dokumen laporannya. Kepolisian juga harus turun untuk menyelidiki kasus ini.

“Kejadian seperti ini memang harus menjadi acuan sekolah lain agar tak bermain dalam hal pemberian tunjangan,” ungkap Fatkur.

Sementara, untuk memantau perkembangan penyelidikan kasus itu, Komisi D meminta kepada tim yang dibentuk dinas harus selalu memberikan laporan kerjanya. Tujuannya agar Komisi D bisa memantau perkembangan kasusnya.

“Kita berharap, kasus ini segera selesai atara satu sampai dua pekan,” harap dia. ries/bsn

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927