Ekonomi & Bisnis

Trimegah Luncurkan Reksadana Saham Baru

02-05-2011

beritasurabaya.net - Trimegah Asset Management (TRAM) meluncurkan produk reksadana saham baru dengan menyasar sektor konsumsi seiring dengan sumbangan Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia sebesar 60 persen. Manajer Investasi Trimegah Securities, Fajar Hidayat di Jakarta, Senin (02/05), mengatakan, sektor konsumsi telah menjadi motor penggerak pertumbuhan ekonomi di Indonesia.

Kata Fajar, konsumsi menyumbang sekitar 60 persen dari PDB Indonesia. ''Dengan penduduk yang besar Indonesia memiliki potensi pasar yang sangat besar,''ujarnya usai peluncuran reksadana saham TRAM yang ke empat dengan nama produk ''TRAM Consumption Plus''.

TRAM, kata Fajar, sengaja menyasar sektor konsumsi sebagai tujuan utama karena dianggap sektor konsumen memiliki potensi mendapatkan imbal hasil yang besar untuk ke depannya. Dengan besarnya jumlah masyarakat kelas menengah dan semakin tingginya pendapatan masyarakat kelompok ini, Indonesia akan segera mencapai PDB per kapita sebesar 3.000 dolar AS dalam waktu dekat.

''Kinerja perusahaan di bidang konsumsi di dalam negeri berfundamental bagus dan mempengaruhi harga karena karakteristik pasarnya yang cenderung bersifat oligopoli,''katanya.

TRAM Consumption Plus telah mendapatkan pernyataan efektif dari Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan (Bapepam LK) pada 12 April 2011 tersebut. ''Produk ini kami rancang khusus bagi para investor untuk berinvestasi secara tematik pada sektor konsumsi. Sekitar 75 persen hingga 80 persen akan kami arahkan ke sana. Mengapa sektor konsumsi yang disasar? Itu karena kami menganggap sektor tersebut memiliki potensi yang sangat besar,''katanya.

Ia memaparkan, portofolio konsumsi merupakan sektor yang masuk dalam kategori penyedia barang dan jasa yang manfaatnya dapat dinikmati secara langsung oleh konsumen seperti consumer goods, properti, telekomunikasi, otomotof, semen, perbankan, dan finansial.

Sementara, portofolio ''plus'' merupakan portofolio di luar kategori konsumsi yang manfaatnya tidak dapat dinikmati secara langsung oleh konsumen. ''Sektor yang masuk dalam kategori''plus' yakni, pertanian, pertambangan, alat berat, industri dasar dan bahan kimia,''ujar Fajar.

Produk baru tersebut, dikatakannya, akan dilepas ke pasar dengan nilai aktiva bersih (NAB) awal sebesar Rp1.000 per unit dengan minimum investasi sebesar Rp250 ribu. Produk baru tersebut akan menggandeng HSBC-Jakarta sebagai bank kustodian dan akan melakukan pencatatan emisi pada 5 Mei 2011.

Produk baru ''TRAM Consumption Plus'' akan melengkapi produk reksadana saham milik TRAM sebelumnya yaitu TRIM Kapital, TRIM Kapital Plus dan TRIM Syariah Saham. (bsn-ai/ant)

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927