Ekonomi & Bisnis

Bidik Penumpang Papua, Sriwijaya Buka Rute Baru

28-06-2011

beritasurabaya.net - Maskapai penerbangan Sriwijaya Air menargetkan menguasai market share (pangsa pasar) sebesar 15% dengan target load factor (tingkat keterisian kursi) sebesar 85% untuk rute baru yang mereka buka ke dua kota di wilayah Papua, Manokwari dan Sorong.

Demikian diungkapkan Senior Manager Corporate Communication PT Sriwijaya Air Agus Soedjono, saat konferensi pers pembukaan rute baru tersebut di Surabaya, Selasa (28/6/2011).

"Mulai 3 Juli mendatang, Sriwijaya Air secara resmi akan membuka rute baru, yakni Jakarta-Makassar-Sorong-Manokwari, Surabaya-Makassar-Sorong-Manokwari dan Surabaya-Yogyakarta," papar Agus.

Menurut dia, musim liburan permintaan dari Sorong dan Manokwari cukup tinggi mengingat banyak masyarakat dari sana yang bekerja maupun menempuh pendidikan di Jawa.

"Bahkan untuk peak season musim liburan sekolah bulan Juni-Juli ini, kami optimis bisa mendapatkan load factor 100%," tegas Agus.

Agus menegaskan, Sriwijaya Air terus melakukan ekspansi ke wilayah Indonesia Timur. Terlebih kebutuhan moda transportasi udara di wilayah Indonesia Timur terus meningkat.

"Rute baru ini merupakan rute connecting dari Jakarta dan Surabaya dengan hub di Makassar. Penambahan rute baru ini dilakukan Sriwijaya tanpa menambah pesawat baru. Karena itu, kami hanya mengoptimalkan utilisasi pesawat yang sudah ada," jelasnya.

Agus juga mengungkapkan, untuk dua kota baru di Papua ini, Sriwijaya Air membidik pasar pegawai pemerintahan yang bertugas keluar daerah melakukan perjalanan dinas dengan komposisi 70%. "Sisanya kami harap terisi dari kalangan bisnis, sekolah dan pariwisata," ujarnya. (hid/bsn)

Foto: Senior Manager Corporate Communication PT Sriwijaya Air Agus Soedjono (tiga dari kanan), saat konferensi pers pembukaan rute baru tersebut di Surabaya, Selasa (28/6/2011).

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927