Ekonomi & Bisnis

JX Bursa Mobil Ramaikan Kampoeng Ramadhan

10-08-2011

Surabaya, beritasurabaya.net - Membludaknya pengunjung Kampoeng Ramadhan sejak awal dibuka 5 Agustus 2001 lalu, membuat banyak pihak ingin mengadu keberuntungan. Meski ditargetkan pengunjung antara 3000 hingga 4000 setiap malam, namun pada Minggu (06/08/2011) malam lalu, pengunjung mencapai 5000 orang.

"Jumlah itu kita ketahui, dari penjualan tiket di loket," kata Hendy Mustafa, Penanggung Jawa Kampoeng Ramadhan.

Antusiasme pengunjung tersebut mendorong PT. Anugrah Motor langsung melakukan survey lokasi, untuk menjajagi adanya Bursa Mobil Second di lokasi Kampoeng Ramadhan.

"Ramainya pengunjung pameran Kampoeng Ramadhan, merupakan potensi pasar untuk penjualan mobil second. Apalagi sekarang menjelang Idul Fitri, tentu banyak warga yang membutuhkan mobil untuk mudik," kata Yusak Hindiarto, Owner PT. Anugrah Motor saat ditemui di lokasi Kampoeng Ramadhan.

Yusak optimis, Bursa Mobil Second yang akan digelar mulai Kamis (11/08/2011) hingga 25 Agustus 2011 bakal mendapat respon positif dari pengunjung. “Kami akan memberi pelayanan khusus, dengan harga rata-rata di bawah Rp. 150 juta. Uang muka juga ringan, bunga khusus dan angsuran sampai 5 tahun”, kata Yusak Hindiarto.

Selama pameran, setiap malam akan dipajang 20 unit mobil keluarga, MPV (Multi Propose Vihecle) dari berbagai merk. Mobil ini sangat diminati masyarakat, sebagai transportasi mudik dan liburan lebaran bersama keluarga. "Proses akan kami permudah, dengan harapan bisa segera dipersiapkan untuk lebaran," pungkas Yusak.

"Penghuni Kampoeng Ramadhan Puas Peserta Kampoeng Ramadhan mengaku puas, karena dagangan mereka laris manis sejak dibuka hingga hari kelima. Bahkan pemilik stand kuliner yang menjadi favorit pengunjung, sudah banyak yang habis setelah waktu buka puasa. "Lumayan sejak awal dibuka, pengunjung terus membludak," kata Air yang menjual Nasi Bakar.

Areal Kuliner memang menjadi tujuan utama pengunjung, meski letaknya paling ujung. Para pengjung sejak awal dibuka pukul 3 sore, langsung berbondong-bondong ke arela Kuliner. Mereka rela antri, karena pengunjung datang secara bersamaan. "Lumayan buka di sini, bisa melilih macam menu makanan. Bahkan dengan Rp. 10 ribu, sudah bisa makan Bakso Gendthong dan minumnya," kata Imam Syafi’I yang didampingi istrinya.

Kondisi serupa juga terjadi di stand UKM dan Pabrikan, mereka mengaku kewalahan menerima pesanan pengunjung Kampoeng Ramadhan. "Terpaksa kami janji untuk memenuhi hari berikutnya, karena stok kami di lokasi sangat terbatas," kata Samiasih, Sales Eksekutif PT. Kinerja Selaras Utama yang menjual Handuk kiloan.

Berjubelnya pengunjung juga terlihat di stand Bulog, karena beras yang dijual di bawah harga pasar. Setiap hari, Bulog menyediakan beras sebanyak 1 ton. “Semua beras produk Bulog, kami jual di bawah harga pasaran. Beras kualitas premium misalnya, di luar hanya Rp. 12 ribu per kilogram, tetapi di sini kami jual Rp. 8500,- “kata petugas Bulog. (wan/bsn)

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927