Ekonomi & Bisnis

XL Raih Most Favorite Women Brand

11-08-2011

Jakarta, beritasurabaya.net - PT XL Axiata Tbk (XL) menjadi penyedia layanan seluler favorit kaum wanita menurut survei yang diselenggarakan majalah Marketeers, XL meraih Marketeers Award : Indonesia’s Most Favorite Women Brand 2011 yang diterima oleh VP Brand Building & Development XL, Turina Farouk, di Jakarta, Selasa (9/8/2011)

.

Turina mengatakan pada dasarnya layanan XL ditujukan untuk bisa diterima oleh semua kalangan masyarakat. Tentu sangat senang apabila layanan XL sangat diterima dan menjadi layanan favorit kaum wanita. ''Penghargaan ini akan semakin mendorong kami untuk terus meningkatkan kualitas layanan kepada pelanggan,''ujarnya.

Acara ini diselenggarakan oleh Marketeers bekerja sama dengan lembaga riset MarkPlus Insight. Indonesia Women Consumers Survey 2011 dilakukan dengan menggunakan metode kuantitatif di 10 kota utama Indonesia kepada 2.150 responden, dan diikuti FGD untuk menajamkan survei kuantitatif tersebut yang, antara lain, menemukan bahwa sebagian kaum wanita Indonesia sekarang perlu punya uang wanita.

Tahun ini, survei menggali values, attitudes dan lifestyle dari berbagai segmen yang berpengaruh pada pola konsumsi dan pemilihan brand yang mencakup 79 kategori.

Penghargaan ini semakin melengkapi pengakuan masyarakat atas brand XL. Akhir pekan lalu, XL juga menerima memperoleh penghargaan, Indonesia Original Brands (IOB) 2011. (bsn-ai)

Teks foto :

Turino Farouk saat terima penghargaan.

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927