IT & Seluler

Pengguna Internet Lebih Memilih Pembayaran Online

29-04-2011

beritasurabaya.net - Pengguna internet di Indonesia mulai memilih cara online dalam membayar tagihan karena fleksibilItas dan kenyamanan pembayaran online dibandingkan dengan uang tunai atau cek. Ini berdasarkan hasil survei Visa 2010 eCommerce Consumer Monitor.

Dalam pertemuan dengan wartawan di Jakarta, Jumat (29/04), Manager Visa Indonesia, Ellyana Fuad mengatakan, dari 508 responden Indonesia pada kuartal III tahun 2010, sebanyak 44 persen membayar tagihan secara online dalam 12 bulan terakhir. Hampir seluruh responden (95 persen) menyatakan akan terus melakukannya dalam enam bulan ke depan.

Sebanyak 51 persen dari responden yang belum pernah melakukan pembayaran tagihan secara online, kata Ellyana, masih mempertimbangkan untuk melakukannya pada enam bulan mendatang. Soal bagaimana membayar tagihannya secara online atau offline, menurut dia, 48 persen dari responden membayarnya melalui ATM dalam membayar tagihan sementara 21 persen melakukan pembayaran melalui situs bank.

’’Cara pembayaran lain yang dilakukan responden termasuk melalui telepon genggam (delapan persen) dan membayar secara langsung di kantor cabang bank (tujuh persen),’’tukasnya.

Ellyana mengatakan pembayaran tagihan secara online menjadi populer di kalangan konsumen Indonesia dan tren ini akan terus berkembang seiring dengan kenyamanan dalam transaksi elektronik.

Pasar eCommerce di Asia Pasifik seperti di China dan India, rata-rata jumlah tagihan yang dibayarkan antara dua sampai empat tagihan setiap bulannya, dan memiliki potensi untuk terus meningkat seiring dengan perkembangan pasar. Dengan kondisi pasar seperti maka seluruh pembayaran tagihan akan menjadi sangat menantang.

Dikaitkan dengan pembayaran tagihan rutin dengan kartu pembayaran Visa atau menggunakan kartu untuk membayar tagihan secara online memungkinkan konsumen untuk memiliki catatan pembayaran. Ellyana menambahkan guna menghindari keterlambatan pembayaran, meningkatkan poin hadiah dan membebaskan mereka dari keharusan pergi ke suatu tempat untuk melakukan pembayaran.

’’Layanan otentikasi identitas pemegang kartu dengan ’’Verified by Visa’’ konsumen dapat melakukan pembayaran tagihan secara online dengan jaminan proses pembayaran mereka diproses secara aman,’’paparnya.

Dari para responden survei Visa yang telah membayar tagihan secara online, 36 persen mengatakan pembayaran tagihan secara online menjadikan mereka dapat menghemat waktu. Sementara 22 persen mengatakan mereka menikmati fleksibilitas dalam membayar tagihan kapan pun juga.

’’Sedangkan 14 belas persen mengatakan pembayaran secara online membantu mereka dalam mencatat pengeluaran sehingga memudahkan mereka dalam pengelolaan pembayaran tagihan,’’pungkas Ellyana. (bsn-ai)

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927