IT & Seluler

UK Maranatha Implementasikan IBM Power7

07-11-2011

Bandung, beritasurabaya.net - Universitas Kristen Maranatha implementasian server IBM Power7 untuk menjalankan sistem SAP ERP miliknya. Sistem yang baru ini memungkinkan Maranatha integrasikan proses bisnis, memperbaiki performa, meningkatkan tingkat penggunaan, dan mengurangi biaya operasi secara keseluruhan.

Maranatha menghadapi tantangan dalam meningkatkan efisiensi kerja sistem TI-nya, karena selain cukup berumur dan tidak terintegrasi, hal ini menyulitkan karyawan ketika ingin memproses data dan menyusun laporan. Oleh karena itu, Maranatha membutuhkan sebuah solusi yang dapat mengintegrasi data, menyederhanakan lingkungan TI mereka, dan mengembangkan proses bisnis secara real time.

''Sebuah sistem TI yang kokoh dan skalabel sangat diperlukan untuk mendukung pertumbuhan institusi kami. Setelah mengevaluasi semua vendor, kami memutuskan bahwa IBM Power7 Systems adalah pilihan terbaik untuk menerapkan sistem ERP kami,''tutur Teja Andy Suardi Kepala Departemen IT Universitas Kristen Maranatha, Senin (7/11/2011).

Country Geo Expansion Leader, IBM Indonesia, Roy Simangungsong, menjelaskan IBM Power7 System dilengkapi prosesor terobosan baru seperti yang dimiliki Watson, superkomputer IBM yang membuat sejarah di bulan Februari lalu ketika mesin ini mengalahkan dua peserta acara kuis TV yang terkenal di AS, Jeopardy.

Sistem yang baru ini membantu Universitas Maranatha meningkatkan performa dan tingkat penggunaan sistem, selain mengurangi biaya operasi juga akan memungkinkan Maranatha untuk mengelola layanan dan aplikasi yang dimilikinya dengan biaya yang lebih rendah. (bsn-ai)

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927