CSR

Bank Lestari Jatim Dukung Donor Darah Lions Club

24-06-2024

Malang, beritasurabaya.net - Bank Lestari Jatim mendukung Komunitas Lions Club dalam menggelar kegiatan donor darah, Minggu (23/06/2024) kemarin, di Malang Town Square (Matos). Kegiatan donor darah tersebut memiliki tujuan utama, yakni memastikan pasokan darah yang memadai guna mendukung kebutuhan medis di seluruh Indonesia, terutama di Kota Malang.

Selain itu, juga memupuk semangat solidaritas dan kepedulian sosial di tengah-tengah masyarakat. Direktur Utama Bank Lestari Jatim, Ika Norma, Senin (24/6/2024), menyampaikan, selama ini Bank Lestari Jatim telah menjalankan visi misinya yakni Life Healthy and Wealthy dengan memberikan impact positif, diantaranya, melalui dukungan kegiatan ini. 

“Kegiatan donor darah juga merupakan tindakan sukarela yang memiliki dampak luar biasa bagi masyarakat. Sesuai informasi dari Palang Merah Indonesia bahwa darah-darah yang didonorkan tidak hanya mendukung pasien dalam proses hal yang mendesak, tetapi juga menjadi penyelamat bagi mereka yang membutuhkan transfusi darah reguler karena penyakit tertentu. Ini bentuk kontribusi pada kepentingan bersama, dan partisipan atau pendonor darah juga akan membawa berbagai manfaat untuk kesehatannya," tukasnya.

Ika berharap, dalam kegiatan ini, tingkat kesadaran masyarakat juga terus meningkat. Dan akan lebih banyak individu yang merasa termotivasi untuk berkontribusi melalui kegiatan donor darah tersebut.

"Kerja sama ini bukan hanya sekadar sinergi atau kerja sama antara Bank Lestari Jatim dan Komunitas Lions Club ataupun kerja sama dengan organisasi lainnya, tetapi ini juga untuk menciptakan platform bagi para sukarelawan turut berperan aktif dalam memberikan bantuan nyata kepada orang-orang di luar sana yang memang membutuhkan," ucap Ika Norma saat kegiatan donor darah berlangsung. 

Dengan melibatkan lebih banyak sukarelawan, diharapkan proses donor darah dapat menjadi hal yang berkelanjutan dan dapat memenuhi kebutuhan stok darah yang mungkin akan timbul ke depannya. (nos)

Teks foto :

Bank Lestari Jatim mensupport Komunitas Lions Club dalam menggelar kegiatan donor darah, Minggu (23/06/2024) kemarin, di Malang Town Square (Matos). Kegiatan donor darah tersebut memiliki tujuan utama, , yakni memastikan pasokan darah yang memadai guna mendukung kebutuhan medis di seluruh Indonesia, terutama di Kota Malang.

Foto : Istimewa.

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927