Laporan Khusus

XL Luncurkan Layanan Informasi Xtra

20-07-2011

Jakarta, beritasurabaya.net - PT XL Axiata Tbk (XL) meluncurkan layanan gratis bebas biaya yang memberikan kesempatan kepada pelanggan untuk mendapatkan informasi yang relevan yang disertai berbagai bonus menarik seperti konten gratis sesuai profil mereka dan kejutan berupa bonus telepon dan SMS.

Layanan bernama Xtra ini merupakan layanan hasil kerjasama antara XL dengan Big Mobile dan OutThere Media. Layanan ini akan tersedia mulai 19 Juli 2011 dan dapat diikuti oleh seluruh pelanggan XL.

Direktur Commerce XL, Nicanor V Santiago, Rabu (20/7/2011), mengatakan melalui layanan Xtra ini, XL memfasilitasi pelanggan yang membutuhkan penawaran informasi promo dan konten yang relevan sesuai dengan minat mereka, tanpa perlu mengeluarkan biaya apapun.

Bahkan sebaliknya, XL justru jmemberikan manfaat lebih berupa info gratis plus bonus telepon dan SMS bagi pelanggan yang mengikutinya. Konten-konten yang bisa dinikmati tersebut, diantaranya, wallpaper, ringtones, juga video yang sesuai dengan kebutuhan dan karakteristik mereka.

Pelanggan juga akan bisa mendapatkan info-info penawaran khusus yang bersifat eksklusif serta kesempatan mendapatkan beragam hadiah dari penawaran program yang diikuti tersebut. Bagi pelanggan yang mengikuti program ini juga tidak dikenakan biaya apapun, baik saat menerima informasi maupun jika menjawab pertanyaan yang diajukan.

Apabila dalam informasi yang dikirimkan terdapat link, maka pelanggan juga tidak akan dikenakan biaya tambahan untuk mengkases link tersebut. Untuk mempermudah pelanggan yang berminat mengikuti program ini, XL akan menawarkannya melalui SMS, ketik gabung kirim ke 810.

Pelanggan yang berminat bisa langsung menjawab 3 pertanyaan terkait mengenai usia, jenis kelamin dan preferensi pelanggan agar XL dapat memberikan kontent yang sesuai.

Preferensi yang disediakan untuk tahap awal adalah seputar informasi tentang kuliner, IT/gadget, fashion, olahraga, dan musik. Selanjutnya bonus akan dikirimkan dalam waktu 48 jam ke pelanggan setelah menjawab 3 pertanyaan yang diajukan.

Jika pelanggan tidak ingin bergabung maka pelanggan dapat melakukan unregistrasi dengan menggunakan SMS ketik unreg kirim ke 810. Pelanggan juga dapat bergabung dengan program ini dengan menggunakan WAP :http://xlxtra.com. (bsn-ai)

Teks foto :

(Kika) VP Marketing Mobile Data Services XL, Jeremiah dela Cruz, Senior VP Brand Management & Communication XL, Tommy Watimena, dan Direktur Commerce XL, Nicanor V Santiago dalam peluncuran Layanan Xtra di Jakarta.

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927