Nusantara

May Day, Presiden SBY kunjungi pabrik

01-05-2011

Bogor, beritasurabaya.net - Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) berharap seluruh perusahaan di tanah air terus berikhtiar untuk meningkatkan kinerja perusahaannya. Namun ketika perusahaan, tumbuh mereka diminta tidak lupa untuk meningkatkan kesejahteraan pekerjanya.

Presiden SBY menegaskan pemerintah akan terus mewujudkan sinergi antara unsur pekerja, pengusaha, dan pemerimtah. Dengan begitu, nasib dan kesejahteraan negeri ini semakin baik.

"Saya berdoa SBY agar perusahaan di Indonesia sukses. Kalau berjaya jangan lupa pada pekerja," jelas Presiden SBY ketika berdialog dengan pimpinan dan karyawan PT Industri Keramik Kemenangan Jaya, di kawasan Cileungsi, Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, seperti dilansir laman resmi Kepresidenan RI, Minggu (1/5/2011).

SBY juga meminta produsen jangan takut bersaing dengan negara maju. Presiden mengambil amsal truk besar untuk negara maju dan truk kecil bagi negara berkembang. Truk kecil memang tidak mungkin menabrak truk besar. Tetapi truk besar tidak bisa masuk jalan kecil. "Di situ cari peluang, pasar, menjual produknya. Truk kecil pun dengan ikhtiar, akal, taktik, bisa juga mendapatkan pasar dan insya Allah tidak kalah untungnya dengan yang besar," ujar Presiden.

Pada kesempatan ini, Presiden juga meminta pengusaha untuk tetap memperhatikan aspek lingkungan.

Sebagaimana tahun-tahun sebelumnya, setiap Hari Buruh Sedunia atau dikenal dengan istilah May Day, Minggu (1/5) pagi ini Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menemui para buruh. Kalau biasanya di luar Jakarta, kali ini Presiden akan menyambangi buruh atau karyawan di dua perusahaan di kawasan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Kawasan ini dekat dengan kediaman pribadi Presiden SBY, Puri Cikeas Indah. Pukul 08.30 WIB, SBY mengunjungi perusahaan keramik PT Industri Keramik Kemenangan Jaya di Wanaherang. Dilanjutkan ke PT Tirta Investama. Selain ingin mengetahui perkembangan masing-masing pabrik atau industri bersangkutan, SBY melakukan audiensi dengan para karyawan atau buruh untuk mengetahui kondisi mereka.

Tahun-tahun sebelumnya, Presiden biasanya akan makan siang bersama dengan barah buruh di tempat yang dikunjungi, sambil berdialog. Makan siang ini biasanya tersaji dalam bentuk nasi bungkus atau nasi kota.

SBY menjelaskan, kunjungan rutin ke pabrik-pabrik setiap Hari Buruh adalah untuk menjalin komunikasi dengan para pekerja dan memastikan undang-undang ketenagakerjaan dijalankan dengan baik.

"Untuk memastikan pula ada hubungan yang baik antara pimpinan perusahaan dengan pekerja. Kalau hubungannya baik, insya Allah akan berkembang perusahaan itu dan kalau perusahaan berkembang pekerja akan ditingkatkan kesejahteraannya," kata Presiden SBY.

Presiden tiba di PT Industri Keramik Kemenangan Jaya sekitar pukul 08.30 WIB, dengan didampingi Ibu Negara Hj Ani Bambang Yudhoyono. Tampak pula Mensesneg Sudi Silalahi, Menperin MS Hidayat, Menkes Endang Rahayu Sedyaningsih, Seskab Dipo Alam, Gubernur Jawa Barat Ahmad Heriawan, dan Dirut Jamsostek Hotbonar Sinaga.

Setibanya di tempat, Presiden langsung melihat jenis-jenis keramik yang diproduksi. SBY terkesan dengan desain dan produk serta inovasi keramik yang dibuat, terutama yang bermotif bambu. "Saya bisik-bisik dengan Ibu Negara, kapan-kapan kita beli," kata SBY sambil tersenyum.

Sementara Direktur Utama Kemenangan Grup Syarif Said menjelaskan, perusahaannya secara konsisten berusaha untuk meningkatkan taraf hidup sekitar 1.140 karyawannnya. Perusahaan juga memberikan berbagai fasilitas kepada karyawan dan buruh serta standarisasi gaji di atas Upah Minimum Regional (UMR), fasilitas asuransi kesehatan untuk isteri dan 3 orang anak, dan Jamsostek.

Sebelum memberikan sambutan, Presiden melakukan sesi tanya jawab dengan empat pekerja PT Industri Keramik. Dialog dipandu oleh Menakertrans Muhaimin Iskandar. Usai sambutan Presiden dan Ibu Negara meninjau area produksi. Usai ini, Presiden SBY juga dijadwalkan mengunjungi PT Tirta Investama. hid/bsn

Foto: Presiden Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927