Nusantara

Pemerintah : 1 Syawal Pada 31 Agustus

29-08-2011

Jakarta, beritasurabaya.net - Pemerintah melalui Menteri Agama Suryadharma Ali memutuskan 1 Syawal 1432 Hijriyah jatuh pada Rabu (31/8/2011). Keputusan ini berdasarkan laporan dari pengamatan Hilal di sejumlah daerah dan masukan dari sejumlah ormas Islam yang menghadiri sidang Isbat, Senin (29/8/2011) malam yang berlangsung selama 1 jam di kantor Kementerian Agama RI.

Sebelumnya, Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) memutuskan Idul Fitri 1 Syawal 1432 H jatuh pada Rabu (31/8/2011), karena tim rukyah yang diterjunkan tidak berhasil melihat hilal atau bulan sabit.

Menurut Ketua Umum PBNU, KH Said Aqil Siroj, berdasarkan laporan dari 90 lokasi rukyah NU tidak satupun yang menyatakan melihat hilal. Tim rukyah PBNU diterjunkan di 90 lokasi di seluruh Indonesia di bawah kendali Lajnah Falakiyah PBNU.

''Oleh karena tim rukyah tidak berhasil melihat hilal, maka PBNU memutuskan untuk istikmal atau menggenapkan hitungan Ramadhan menjadi 30 hari,''ujarnya.

Said berpesan kepada para pengurus NU di semua tingkatan agar menyampaikan kepada seluruh warga NU atau Nahdliyin agar berlebaran pada hari Rabu. Sementara itu, Pimpinan Pusat Muhammdiyah tetap pada keputusan bahwa Idul Fitri 1432 H tetap jatuh pada Selasa (30/8/2011), dan mereka akan menggelar Shalat Idul Fitri pada hari itu. (bsn-ai/ant)

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927