Politik Pemerintahan

Pimpinan Dewan Harus Bahas Reposisi FraksiDemokrat

10-03-2011

beritasurabaya.net - Pelaksana tugas (Plt) Ketua DPC Partai Demokrat Surabaya Gondo Radityo Gambiro menegaskan siap menindak siapa saja yang berusaha menghalangi reposisi fraksi di dewan.

Bahkan jika itu dilakukan Ketua DPRD Surabaya Wishnu Wardhana sekalipun. Upaya reposisi di tubuh Fraksi Demokrat itu sudah menjadi keputusan partainya. Bahkan surat resmi baik dari partai maupun fraksi terkait usulan reposisi sudah diserahkan ke Sekretariat Dewan.

"Karena itu, sudah sepantasnya pimpinan dewan segera mengagendakan pembahasan usulan reposisi fraksi dan anggota Banmus di Banmus. Jangan sampai surat dari partai dan fraksi ini tak ditanggapi," ujar Radityo.

Ditanya soal kemungkinan adanya anggota Fraksi Demokrat yang menghalang-halangi upaya itu, Radityo pun bersikap. "Kita akan tindak tegas. Apa sanksinya? Itu urusan internal partai, nanti publik juga bakal tahu," tegas dia.

Dalam beberapa hari ini, pimpinan dewan dan anggotanya memang sibuk mengikuti kegiatan kerja dewan. Kegiatan kerja luar kota itu, kemungkinan berakhir pekan ini. Radityo pun berharap agar minggu depan usulan reposisi itu bisa menjadi bahasan di dewan.

Radityo juga menantang anggotanya di Fraksi Demokrat yang menyatakan surat usulan reposisi itu tak sesuai mekanisme dan etika yang ada. "Kalau memang ada yang mengajarkan soal etika surat menyurat tersebut, saya mau belajar kepadanya," tandas anggota DPR RI ini seraya menyindir. ries/bsn

Foto : Gondo Radityo Gambiro.

Advertising
Advertising
Pemadam Kebakaran
Surabaya Pusat
031-3533843-44
Surabaya Utara
031-3712208
Surabaya Timur
031-8411113
Surabaya Barat
031-7490486
Surabaya Selatan
031-7523687
Rumah Sakit & Klinik
RSUD Dr. Sutomo
031-5020079
RS Darmo
031-5676253
RS ST Vincentius A Paulo
031-5677562
RS William Booth
031-5678917
RS Adi Husada
031-5321256
Kepolisian
Polda Jatim
(031) 8280748
Polrestabes
(031) 3523927